Tugzip merupakan aplikasi untuk kompres/memperkecil ukuran file.Tugzip sama fungsinya seperti winrar ataupun winzip. Disini kita akan mengkompress file yang berukuran besar menjadi beberapa file yang lebih kecil. Cara ini dapat digunakan saat kita ingin mengirimkan file yang berukuran besar menggunakan email. Karena ukuran file yang lumayan besar atau koneksi lambat maka ada baiknya kita pecah file tersebut menjadi beberapa bagian. Berikut caranya kita melakukan spanning file dengan menggunakan tugzip. Pada contoh ini kita ingin spanning file installer notepad ++, caranya klik kanan pada file tersebut pilih Tugzip >>add to
Kemudian buat nama file dan pilih lokasi tempat kita menyimpan file yang nantinya dipecah.
Pada tab Option, pilih ukuran pecahan file yang akan kita buat, kemudian pilih OK
Hasilnya seperti tampilan gambar dibawah, yang tadinya file installer notepad++ sebesar 5,4 MB, di pecah menjadi 4 file dengan ukuran lebih kurang sekitar 1,4 MB.
Untuk menyatukan kembali filenya tinggal klik file induknya(tipe file ZIP) kemudian Exstrak to
OK..sekian tips singkatnya, selamat mencoba dan semoga bermanfaat..
0 Response to "Pecah file menjadi beberapa bagian menggunakan tugZip"
Posting Komentar